3 Broker Forex Terbaik di Indonesia: Aman dan Cocok Untuk Pemula - Untuk Anda yang masih pemula dan ingin mencoba investasi dengan forex, memilih broker yang tepat adalah keharusan. Hal ini sangat beralasan karena broker forex terbaik akan membantu investasi berjalan dengan lancar dan mendapatkan potensi keuntungan yang besar.
Berbincang tentang broker forex, di Indonesia sendiri ada lebih dari 60 broker yang secara resmi terdaftar di BAPPEBTI. Tentu, masing-masing broker forex tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Nah, untuk memudahkan Anda memilih, pada kesempatan ini akan dibahas 3 broker forex terbaik di Indonesia yang aman serta cocok untuk pemula. Penasaran? Simak ulasannya!
Rekomendasi Broker Forex Terbaik
Seperti yang disinggung sebelumnya, memilih broker forex yang tepat adalah keharusan demi kelancaran investasi. Adapun rekomendasi broker forex terbaik untuk dijadikan opsi adalah:
1. GKInvest – Global Kapital Investama
Pilihan broker forex terbaik yang pertama adalah GKInvest – Global Kapital Investama. Broker yang satu ini memiliki teknologi inovatif untuk memudahkan proses trading forex, saham, minyak serta logam mulia. Tidak hanya itu, ada juga fitur pelatihan gratis bagi pemula untuk menjadi trader forex yang profesional.
Dalam hal ini, Anda bisa membuka akun di GKInvest – Global Kapital Investama untuk mendapatkan akun demo dan memulai pembelajaran. Jika dirasa sudah siap, maka Anda bisa beralih ke akun live standard.
Hal menarik lain dari broker ini adalah adanya pemisahan dana nasabah. Dengan demikian, keamanan dana akan cenderung lebih baik.
2. Asia Trade Point Futures – Asia TradeFX
Rekomendasi broker forex lain yang bisa dijadikan opsi tepat adalah Asia TradeFX. Broker yang satu ini sudah terdaftar secara resmi sehingga aspek legalitas tidak perlu diragukan lagi.
Asia TradeFX memiliki aplikasi trading yaitu ATPF Trader 4 yang berbasis Meta Trader dan bisa digunakan baik untuk device mobile atau desktop. Terkait investasi, Asia TradeFX menyediakan beragam produk berbeda mulai dari forex, gold, oil dan juga multilateral.
Dengan desain UI yang cukup sederhana, aplikasi Asia TradeFX bisa dengan mudah digunakan. Tentu, ada aplikasi versi demo yang disediakan untuk membantu Anda belajar trading forex dengan lebih maksimal.
3. Monex Investindo Futures (MIFX)
MIFX juga masuk dalam salah satu pilihan broker forex terbaik di Indonesia. Broker yang sudah terdaftar di BAPPEBTI ini memiliki aplikasi trading MIFX yang bisa diinstal untuk device Android ataupun iOS. Tidak hanya itu, dengan menggunakan aplikasi MIFX, Anda bisa melakukan trading forex dengan lebih mudah dan aman.
Setidaknya, ketiga broker forex di atas bisa dijadikan opsi terbaik sebelum Anda memutuskan untuk terjun dan memulai trading forex. Cek detail broker tersebut dan pilih mana broker forex yang menurut Anda bisa memenuhi segala ekspektasi yang Anda miliki.
Akhir kata
Jika Anda pemula dalam dunia Forex maka sangat direkomendasikan kepada Anda untuk memilih penyedia atau Broker Forex yang terbaik.
Pasalnya Broker Forex terbaik akan menawarkan kredibilitas serta jaminan keamanaan sehingga Anda tidak perlu khawatir tentang dana yang sudah Anda deposit.
Berikut daftar 3 Broker Forex Terbaik di Indonesia: Aman dan Cocok Untuk Pemula yang bisa Anda jadikan sebagai referensi:
- GKInvest – Global Kapital Investama
- Asia Trade Point Futures – Asia TradeFX
- Asia Trade Point Futures – Asia TradeFX
Semoga artikel singkat ini bermanfaat.